Kamis, 21 Januari 2016

Penyebab Mesin harus di Overhaul ??

Assalamualaikum wr.wb

       Apa sih itu Overhaule ?? Yang disini anak otomotif pasti tau dong. Banyak versi jawabannya. Tapi intinya sama saja yaitu perbaikan mesi kendaraan dengan membongkar seluruh komponen yang ada pada mesin kendaraan. Yup apabila mobil agan rusak parah dan harus di overhaule agan harus siap-siap keman-kemana tanpa kendaraan yang lagi di overhaule tadi, kenapa ?? karena overhaule mesin membutuhkan waktu yang lumayan sangat lama tergantung tingkat kerusakan, spare part yang sudah tersedia apa belum, dan mekanik yang memperbaiki kendaraan agan apakah mekanik itu profesional atau masih belajar.

       Tapi disini saya akan bahas mesin diesel khususnya unutk truck dan saya bakal kasih tau nih kenapa mesin itu harus d overhaule, apasih penyebabnya ?? biar agan bisa cegah kerusakan itu sejak dini. Nah dibawah ini faktor yang biasa digunakan umtuk menentukan perlunya mesin di-overhaule :


  1. Tenaga mesin menurun.
  2. Bahan bakar boros.
  3. Oli mesin boros.
  4. Sulit di starter.
  5. Suara mesin tidak normal.
  6. Banyak kebocoran gas (blowby gas) dari mesin.
  7. Tekanan kompresi turun.
  8. Tekanan oli turun.
       Poin perbaikannya yaitu meliputi :
a. Prosedur pengukuran tekanan kompresi

  1. Periksa keregangan celah katup.
  2. Periksa kondisi baterai.
  3. Panaskan mesin hingga suhu air pendinginan mencapai 80°C.
  4. Lepas saringan udara.
  5. Lepas semua nozzle.
  6. Pasang adaptor dan meter pengukur tekanan kompresi.
  7. Tarik engine stop.
  8. Start dan ukur tekanan kompresi tiap silinder.

b. Prosedur pemeriksaan tekanan oli

  1. Ganti oli jika tidak layak pakai.
  2. Periksa jumlah oli.
  3. Panaskan mesin hingga suhu air pendinginan 80°C.
  4. Pasang alat pengukur tekanan
  5. Ukur tekanan oli saat mesin idle.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar