Selasa, 02 Februari 2016

Kedinginan

Assalamualaikum wr.wb

     Biasanya kalo agan/aganwati kedinginan ngapain ?? pasti nyari yang anget-anget dong yah, nah yang anget-anget itu apaan ?? Bikin indomie erbus pake telor sambil nonton film favorit, gua banget itu mah hhehhe. Lah tapi kalo kedinginannya di luar rumah gimana, misal di gunung atau di pantai bikin tenda ?? bingung gak ?? paling nyari jaket yang tebel. Kalo kedinginannya tambha parah sampai-sampai hypo gimana tuh ?? masa iyaa bikin indomie dulu, yaa keburu mati yang kedinginan. Nah saya mau ngasih tips sedikit nih misal-misal kalo ada yang kedinginan parah atau anak gunung biasanya nyebut hypo.

     Terlalu lama kedinginan, khususnya dalam cuaca berangin atau hujan atau di air dingin, dapat menyebabkan mekanisme pemanasan tubuh terganggu sehingga menyebabkan sakit kronis. Selain itu, minuman beralkohol dan narkotika juga mengurangi mekanisme pemanasan tubuh. Hypothermia adalah suatu keadaan dimana tubuh merasa sangat kedinginan. Seringkali disebabkan oleh berendam di air dingin terlalu lama. Setelah panas dipermukaan tubuh hilang, ada pendinginan dijaringan dalam dan organ tubuh.

     Seperti halnya terlalu kepanasan, anak muda dan orang tua merupakan sasaran paling banyak. Alasannya, tubuhnya kurang efisien dalam mengatur temperature tubuh. Namun, orang dewasa yang fit pun dapat kedinginan jika terlalunlama diudara dingin atau dicuaca dingin tanpa pelindung. Berendam di air dingin terlalu lama dapat menyebabkan tubuh beku, pembuluh darah dapat mengerut dan memutus aliran darah ke telinga, hidung, jari dan kaki. Dalam kondisi parah, mungkin korban menmderita ganggren (kemuyuh) dan perlu diamputasi.


TUBUH KEDINGINAN BIASA HINGGA SEDANG

Tanda-tanda dan Gejala
  • Kedingina dan menggigil
  • Kram       
  • Pandangan kabur
  • Kesigapan fisik dan mental lamban
  • Pembicaraan ngacau dan bingung
  • Gerakan tak terkoordinasi dan tersandung-sandung


Peringatan
  • Jangan cepat-cepat menghangatkan korbandengan selimut listrik, botol berisikan air panas atau membaringkan di dekat api atau pemanas.


Tindakan
  1. Jika korban pingsan, baringkan dia dalam posisi miring. Periksa saluran pernapasan dan denyut nadi. Mulailah memberi penapasan buatan melalui mulut dan menekan dada.
  2. Pindahakan ke tempat kering yang teduh. Ganti pakaian basah dengan pakaian yang kering hangat, selimuti untuk mencegah kedinginan. Jika tersedia gunakan bahan tahan angina seperti alumunium foil atau plastic, untuk perlindungan lebih lanjut. Panas tubuh dari orang lain juga bagus diberikan, suruh seseorang melepas pakaian dan berbagi selimut dengan si korban.
  3. Jika penderita sadar berikan minuman hangat. Jangan memberi minuman yang beralkohol.
  4. Segera cari bantuian medis.


TUBUH SANGAT KEDINGINAN

Tanda-tanda dan Gejala
  • Kulit dingin bila disentuh
  • Nafas pendek danlamban
  • Nadi lamban
  • Bayi menjadi diam dan enggan makan
  • Pingsan, khususnya orangtua atau orang yang lemah


Peringatan
  • Proses pemanasan harus perlahan-lahan. Terlalu cepat menghangatkan korban dapat menyebabkan shock.
  • Jangan menaruh orang yang menderita hypothermia din bak mandi.
  • Jangan menggunakan selimut listrik,botlmberisikan air panas atau membaringkan korban dekat api atau pemanas.


Tindakan
  1. Jika korban pingsan, baringkan dalam posisi miring. Periksa saluran pernapasan dan denyut nadi. Mulailah memberi pernapasan buatan melalui mulut dan  menekan dada.
  2. Pindahkan ke tempat kering dan teduh, ganti pakaian yang basah dengan pakaian yang kering dan hangat, selimuti untuk mencegah kedinginan. Jika tersedia gunakan bahan tahan angina seperti alumunium foil atau plastic, untuk perlindungan lebih lanjut. Panas tubuh dari orang lain juga bagus diberikan, suruh seseorang melepas pakaian dan berbagi selimut dengan si korban.
  3. Jika penderita sadar berikan minuman hangat. Jangan memberi minuman yang beralkohol.
  4. Segera cari bantuian medis. Temani korban sampai paramedic datang.


RADANG DINGIN / RASA SAKIT YANG DISEBABKAN OLEH

 UDARA DINGIN 
Tanda-tanda dan Gejala
  • Bagian yang kedinginan terasa gatal atau mati rasa
  • Kulit seperti lilin, putih dan kencang jika disentuh
  • Nyeri tidak muncul sampai bagian yang kedinginan hangat lagi
  • Lepuh (mengandung air)


Peringatan
  • Jangan menggosok atau memijat bagian yang kedinginan
  • Jangan langsung menempelkan air dingin, es atau air panas
  • Jangan memberikan minuman beralkohol


Tindakan
  1. Pindahkan si korban di tempat yang hangat, teduh, kering jika memungkinkan.
  2. Hangati bagian yang kedinginan menggunakan panas tubuh. Misal, taruh yanga anda kebagian yang kedingina atau suruh penderita meletkan tangan kedalam pakaian atau bawah kunci paha.
  3. Tutup bagian yang melepuh dengan perban steril dan bersih.
  4. Segera cari bantuan medis.


Nah sekian dulu tips yang saya berikan, semoga bermanfaat yaah. Bermanfaat banget sih kalo lagi kedinginan di gunung hehehe.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar